Niat Serta Tata Cara Sholat Jamak Taqdim,Ta'khir dan Sholat Qashar Sesuai Sunnahnya
Mashabibi.com - Sholat adalah sebuah kewajiban yang harus ditunaikan bagi setiap Muslim dan Muslimah.
Seperti yang diketahui bahwa shalat adalah rukun Islam yang kedua dan merupakan tiang agama.
Islam sendiri adalah agama yang mudah,Islam diturunkan di muka bumi adalah sebagai Rahmat dan pelita bagi seluruh alam semesta.
islam juga memberi keringanan atau rukhsah bagi setiap muslim dan muslimah disaat menunaikan shalat.
Contohnya adalah seperti disaat kita bepergian,islam memberi keringanan dalam menunaikan shalat wajib,yaitu dengan menggabunggkan shalat ( Jama') dan meringkas sholat (Qashar).
Sebelum melakukan Sholat wajib dengan menerapkan keringanan ini,terlebih dahulu kita harus mengetahui syarat-syarat menerapkan Jamak dan Qasar.
Berikut Syarat-syarat menerapkan Jamak dan Qasar pada sholat.
Syarat Melakukan Shalat Jamak Taqdim,Ta'khir dan Qashar
Dikutip dari Risalah tuntutan shalat lengkap karya Drs.Mohammad Rifa'i,Bagi orang dalam perjalanan bepergian,diperbolehkan menyingkat shalat wajib yang 4 rakaat menjadi 2 rakaat dengan syarat sebagai berikut:
- Jarak perjalanan sekurang-kurangnya dua hari perjalanan atau sama dengan 138 km.
- Tujuan berpergian bukan untuk melakukan maksiat.
- Shalat yang boleh di qashar hanya shalat yang empat rakaat saja dan bukan qadha.
- Niat mengqashar salat pada waktu takbiratul ihram.
- Tidak makmum kepada orang yang bukan musafir.
Tata Cara Melakukan Shalat Jamak Taqdim,Ta'khir,dan Sholat Qashar
1.Tata cara melakukan sholat jamak taqdim
Semisalnya shalat Zuhur dan ashar,maka dilakukan shalat Zuhur dahulu kemudian baru shalat Ashar, dilakukan pada waktu Zuhur.
Berikut Tata cara melakukan shalat jamak taqdim :
- Niat shalat zuhur dengan jamak taqdim, berikut lafadznya:
اُصَلِّى فَرْضَ الظُهْرِ اَرْبَعَ رَكَعَاتٍ جَمْعًا تَقْدِيْمًا مَعَ العَصْرِ فَرْضًا للهِ تَعَالى
"Aku niat shalat Zuhur 4 rakaat jamak taqdim beserta asar fardhu karena Allah ta'ala"
- Takbiratul Ihram.
- Melaksanakan Sholat Zuhur 4 rakaat seperti biasanya.
- salam.
- Kemudian berdiri lagi dan berniat shalat yang kedua (shalat asar),berikut lafadz niatnya:
اُصَلِّى فَرْضَ العَصْرِ اَرْبَعَ رَكَعَاتٍ جَمْعًا تَقْدِيْمًا مَعَ الظُهْرِ فَرْضًا للهِ تَعَالى
"Aku niat shalat asar 4 rakaat jamak taqdim beserta Zuhur fardhu karena Allah ta'ala"
- Takbiratul Ihram.
- sholat asar seperti biasanya.
- salam
2.Tata cara melakukan sholat jamak ta'khir
Contohnya sholat ashar dan Zuhur,maka sholat Zuhur dulu yang dilakukan,setelah itu baru sholat ashar,dilakukan pada waktu ashar.
Perbedaan dengan sholat jamak taqdima adalah,jamak ta'khir dilakukan pada waktu shalat yang kedua, sedangkan jamak taqdim dilakukan pada waktu shalat pertama.
Berikut Tata cara melakukan sholat jamak ta'khir:
- Niat shalat Zuhur dengan jamak ta'khir,berikut lafadznya:
اُصَلِّى فَرْضَ الظُهْرِ اَرْبَعَ رَكَعَاتٍ جَمْعًا تَأخِيْرًا مَعَ الظُهْرِ فَرْضًا للهِ تَعَالى
"Aku Niat sholat zuhur 4 raka'at jamak ta'khir beserta Zuhur fardhu karena Allah ta'ala"
- Takbiratul ihram.
- Sholat zuhur seperti biasanya.
- Salam
- Kemudian berdiri lagi dan berniat shalat yang kedua (shalat ashar),berikut lafadz niatnya:
اُصَلِّى فَرْضَ العَصْرِ اَرْبَعَ رَكَعَاتٍ جَمْعًا تَأخِيْرًا مَعَ الظُهْرِ فَرْضًا للهِ تَعَالى
"Aku niat shalat ashar 4 raka'at jamak ta'khir beserta Zuhur fardhu karna Allah ta'ala"
- Takbiratul ihram.
- Sholat asar seperti biasanya.
- Salam.
3.Tata Cara Sholat Qashar
Contohnya shalat Qashar ashar,berikut tata caranya:
- Niat shalat ashar secara Qashar, berikut lafadz niatnya:
اُصَلّى فَرْضَ الظُهْرِ رَكْعَتَيْنِ قَصْرًا للهِ تَعَالى
"Aku niat shalat fardhu Zuhur 2 raka'at di qashar karna Allah ta'ala"
- Takbiratul ihram.
- Sholat 2 raka'at.
- Salam.
Penutup
Semoga tata cara sholat jamak taqdim,sholat jamak ta'khir dan tata cara sholat Qashar dapat bermanfaat bagi saya selaku admin dan juga dapat bermanfaat bagi anda semua.
Wassalamu'alaikum.wr.wb
Post a Comment for "Niat Serta Tata Cara Sholat Jamak Taqdim,Ta'khir dan Sholat Qashar Sesuai Sunnahnya"
🔴 Silahkan tuliskan komentar Sobat yang sesuai dengan topik Artikel ini. Komentar yang berisi tautan atau Link aktif tidak akan ditampilkan sebelum disetujui.